Kakak dari salah satu member EXO yaitu Chanyeol yang merupakan seorang penyiar berita bernama Park Yura yang mengabarkan langsung berita Comeback adiknya dalam sebuah acara berita!
Pada tanggal 9 Juni, Park Yura meng-upload foto di Instagram dan menulis tentang kesempatan lucu tentang dirinya yang menyiarkan berita tentang gruop band adiknya dalam berita. Laporan berita tersebut membahas comeback-nya EXO dan catatan penjualan album mereka.
Dalam foto tersebut, Park Yura terlihat berada di meja berita dengan gambar belakang EXO pada showcase comeback mereka.
Park Yura baru-baru ini menjadi pembawa berita untuk YTN setelah bekerja untuk MBC Busan sebelumnya. Persaudaraan mereka diketahui dekat satu sama lain dan sering memberi pujian satu sama lain.
Sementara itu, EXO akan memulai promosi comeback untuk album ketiga mereka "EX'ACT."
(minam/source:soompi)