PD 'Laws of the Jungle' Puji Guyonan Gak Jelas Jin BTS Saat Syuting di Sulawesi



Jin memang ikut ambil bagian dalam "Laws of the Jungle" edisi Sulawesi. Keikutsertaan member Bangtan Boys itu rupanya menuai beragam pujian dari sang PD yakni Lee Seeyoung.

Dalam sebuah wawancara baru-baru ini, Lee Seeyoung mengaku sempat kaget saat melihat pesona tak terduga dari Jin. Ia makin dibuat kaget lantaran Jin sama sekali tak bersikap jaim saat melakoni syuting berbeda dari yang ia takutkan sebelumnya.

"BTS jarang tampil di variety show sebelumnya, tapi Jin justru memiliki pesona yang tak terduga," ujar Lee Seeyoung. Saat ini dia sedang sangat populer kan? Aku pikir dia akan menjaga imejnya saat syuting, tapi ternyata tidak."

Selain itu, Lee Seeyoung juga memuji guyonan ala bapak-bapak yang sering dilontarkan Jin untuk Gong Myung cs. Berkat semua tingkah laku Jin tersebut, member "LOTJ" pun bisa selalu berada di mood yang baik.

"Dia bukan member termuda di 'LOTJ' tapi semua orang jadi merasa dia lah yang termuda. Dia itu pembawa mood baik yang membuat semua orang tersenyum di situasi apapun. Dia ceria dan sering membuat guyonan layaknya orang tua. Aku jadi memperhatikannya saat dia membuat semua orang ceria dengan guyonan tak jelas ketika orang-orang kelelahan," pungkas Lee Seeyoung.

Sementara itu, "Laws of the Jungle" edisi Sulawesi rencananya akan tayang pada 7 Januari mendatang. Bagi yang sudah penasaran melihat aksi Jin cs, jangan sampai ketinggalan edisi tersebut ya.

source: wowkeren.com

Subscribe to receive free email updates: