"Weightlifting Fairy Kim Bok Ju" saat ini memang masih melakukan proses syuting. Tak heran jika para pemain kerap memposting foto-foto menarik di lokasi syuting yang sayang jika dilewatkan.
Salah satu pemain yang baru-baru ini mengunggah foto menarik itu adalah Nam Joo Hyuk. Melalui akun Instagram pribadinya, pemeran Jung Joon Hyung itu rupanya pede memposting wajah close up-nya sendiri.
Dalam foto tersebut, Nam Joo Hyuk terlihat menampilkan senyum ceria pada seseorang. Menariknya, foto wajahnya itu tampak dibiasi cahaya yang tentu saja membuat wajah ganteng Nam Joo Hyuk makin bersinar.
Foto unggahan Nam Joo Hyuk ini tentu saja langsung dibanjiri komentar fans. Tak sedikit dari fans yang menulis makin betah menonton "Weightlifting Fairy Kim Bok Ju" karena wajah ganteng Nam Joo Hyuk.
"Ganteng banget oppa, jadi makin betah nonton 'Kim Bok Ju'," tulis seorang netter. "OMG, efek cahaya bikin oppa ini makin ganteng," tambah netter lain. "Duh gantengnya nih oppa, boleh bawa pulang?" komentar lainnya.
Sementara itu, "Weightlifting Fairy Kim Bok Ju" akan memasuki episode ke-10 pada penayangan Kamis (15/12). Bagi fans setia drama ini, jangan sampai ketinggalan episode terbarunya ya.
source: wowkeren.com